Lompat ke konten

Gunakan 3 Cara Ini untuk Mendapatkan Wisata Hemat ke Karimunjawa!

Karimunjawa menjadi salah satu destinasi wisata favorit di Indonesia. Gugusan kepulauan di bagian utara Pulau Jawa ini memiliki keindahan bawah laut yang menjadi incaran banyak orang. Tak heran, operator wisata berlomba-lomba menawarkan paket wisata ke Karimunjawa. Sebelum memutuskan, kalian perlu mempertimbangkan beberapa hal saat membandingkan harga paket wisata karimunjawa 3 hari 2 malam

Tiga hal yang perlu menjadi bahan pertimbangan adalah kelas dan tipe kapal, jenis penginapan, serta kelengkapan paket wisata. Jika kalian membandingkan penawaran dari operator berdasarkan ketiga hal ini, percayalah, liburan kalian ke Karimunjawa pasti terasa lebih seru.

Harga Paket Wisata Karimunjawa 3 hari 2 malam

Berwisata di Karimunjawa menjadi impian banyak orang. Selain karena lokasinya yang mudah dijangkau dari kota di bagian utara Jawa Tengah, Semarang dan Jepara. Karimunjawa adalah gugusan kepulauan, sehingga moda transportasi yang beroperasi saat artikel ini ditulis hanyalah kapal laut. Pemilihan jenis dan kelas kapal ini menjadi salah satu penentu utama harga paket wisata Karimunjawa 3 hari 2 malam. 

Cara Mendapat Harga Paket Wisata Karimunjawa Termurah

Perlu kehati-hatian dalam memilih dan memilah penyedia jasa berdasarkan harga paket wisata Karimunjawa 3 hari 2 malam. Jika tidak jeli, liburan yang direncanakan jadi pelepas stress malah bisa berbalik menjadi pemicu stress. Untuk menghindarinya, ada baiknya kamu melakukan sedikit riset. Nah, beberapa pertimbangan di bawah ini bisa menjadi acuan kamu dalam memilih penyedia jasa. Simak, yuk?

Harga Paket Wisata Karimunjawa 3 hari 2 malam

Penentu Harga Paket Wisata Karimunjawa – Penginapan | Sumber: Photo by Alexander Kaunas on Unsplash

Pilihan kapal untuk Paket Wisata Karimunjawa

Ada dua operator pelayaran yang melayani jalur pelayaran dari dan ke Karimunjawa. Jika berangkat dari Semarang, ada kapal Pelni dengan 4 kelas penumpang, sedangkan feri keberangkatan dari Jepara hanya menyediakan 2 kelas penumpang.  Kamu bisa memilih operator mana yang palin nyaman dari segi titik keberangkatan maupun dari kenyamanan fasilitasnya. Lihat jadwal dan daftar harganya di bawah ya. Kedua hal ini yang ikut memengaruhi harga paket wisata Karimunjawa 3 hari 2 malam 

Artikel Terkait  5 Cara Mengatur Modal dan Keuntungan untuk UMKM

Semarang – Karimunjawa

Kapal Berangkat
(Jumat)
Tiba
(Minggu)
Lama Perjalanan Total Harga
KM.LAWIT

EKONOMI EKS KABIN KLS 1 / A
KABIN KLS 2 / B
KELAS EKONOMI / E

22:00 07:00 09 jam 00 menit Dewasa:
Rp. 108.000
Infant:
Rp.15,000
KM.KELIMUTU
KELAS 1 / A
23:00 07:00 08 jam 00 menit Dewasa:
Rp. 329.000
Infant
Rp.37,000
KM.KELIMUTU
KELAS 2 / B
23:00 07:00 08 jam 00 menit Dewasa
Rp. 273.000
Infant
Rp.31,000
KM.KELIMUTU
KELAS EKONOMI / E
23:00 07:00 08 jam 00 menit Dewasa
Rp. 108.000
Infant
Rp.15,000

Karimunjawa – Semarang

Kapal Berangkat
(Minggu)
Tiba
(Minggu)
Lama Perjalanan
Total Harga
KM.LAWIT
EKONOMI EKS KABIN KLS 1 / A
KABIN KLS 2 / B
KELAS EKONOMI / E
13:00 21:00 08 jam 00 menit Dewasa:
Rp. 90.000
Infant:
Rp.15,000
KM.KELIMUTU
KELAS 1 / A
13:00 21:00 08 jam 00 menit Dewasa:
Rp. 311.000
Infant
Rp.37,000
KM.KELIMUTU
KELAS 2 / B
13:00 21:00 08 jam 00 menit Dewasa
Rp. 255.000
Infant
Rp.31,000
KM.KELIMUTU
KELAS EKONOMI / E
13:00 21:00 08 jam 00 menit Dewasa
Rp. 90.000
Infant
Rp.15,000

 

Ilustrasi Feri Penyeberangan Karimunjawa

Penyeberangan Feri ke Karimunjawa (Ilustrasi) | Sumber: Photo by Andrew Sprague on Unsplash

 

Rute Jepara-Karimunjawa-dan sebaliknya dilayani oleh operator Express Bahari dengan 2 pilihan kelas, VIP dan Executive. Harganya masing-masing kelas bisa dilihat di tabel berikut.

Jepara – Karimunjawa

Kapal Berangkat Tiba Lama Perjalanan Total Harga
EXPRESS BAHARI
(VIP)
09.00 – 11.00  Senin, Selasa & Jumat
10.00 – 12.00  Sabtu
2 jam Harga Normal Rp.195,000,-
Harga Anak-anakRp.192,000,-
Harga Infant Rp.20,000,-
EXPRESS BAHARI
(EXECUTIVE)
09.00 – 11.00  Senin, Selasa & Jumat
10.00 – 12.00  Sabtu
2 jam Harga Normal Rp.165,000,-
Harga Anak-anakRp.162,000,-
Harga Infant Rp.20,000,-

Karimunjawa – Jepara

Kapal Berangkat Tiba Lama Perjalanan Total Harga
EXPRESS BAHARI
(VIP)
11.00 – 11.45 Rabu & Minggu
07.00 – 09.45 Sabtu
12.00 – 14.45 Senin
2 jam Harga Normal Rp.195,000,-
Harga Anak-anak Rp.192,000,-
Harga Infant Rp.20,000,-
EXPRESS BAHARI
(EXECUTIVE)
11.00 – 11.45 Rabu & Minggu
07.00 – 09.45 Sabtu
12.00 – 14.45 Senin
2 jam Harga Normal Rp.165,000,-
Harga Anak-anak Rp.162,000,-
Harga Infant Rp.20,000,-

 

Sesuaikan Jenis Penginapan dengan Tipe Liburanmu

Dalam hal penginapan, kamu memiliki kebebasan memilih jenis penginapan yang bisa disesuaikan dengan anggaran liburan. Tentunya, harga penginapan adalah salah satu faktor yang ikut berperan dalam besarnya harga paket wisata karimunjawa 3 hari 2 malam. Berikut adalah beberapa rekomendasi penginapan yang bisa kamu pilih untuk mendapatkan liburan yang berkesan di Karimunjawa karena memiliki nilai tambah dan rating yang baik di Google

Nama Penginapan Range Harga Rating di Google Plus point
Deepsky Villa Rp550.000-Rp650.000 5 (23 reviews) Memiliki fasilitas teropong bintang dan berlokasi jauh dari polusi cahaya, cocok bagi penyuka astronomi atau astrofotografi
Bunga Jabe Beach Rp200.000-Rp300.000 4.6 (98 reviews)
  • Berkonsep wisata edukasi seni, budaya, dan sejarah
  • Memiliki kedai kopi waepellacoffee.id
Kalinda Homestay Rp150.000-Rp250.000 5 (17 reviews) Bakery dan pastry yang lezat untuk sarapan serta gelato enak..
Ayu Hotel Rp500.000-Rp650.000 4.7 (124 reviews) Pelayanan baik, sarapan lezat, banyak pilihan kamar
The Bodhi Tree Hostel & Restaurant Rp150.000-Rp250.000 4.6 (83 reviews) Restoran dengan konsep open kitchen, jenis kamar ber-AC, friendly staff

Paket Wisata dengan Asuransi

Hal terakhir yang tak kalah penting dalam menentukan harga paket wisata Karimunjawa 3 hari 2 malam adalah kelengkapan paket wisata. Umumnya, paket wisata ini dikelola oleh operator lokal dengan berbagai pilihan, misalnya termasuk penginapan atau tidak. Harga paket wisata ini berkisar antara Rp400.000-Rp4.000.000 bergantung dengan kelengkapan fasilitas. 

Beberapa paket wisata yang ditawarkan di Karimunjawa biasanya meliputi diving, snorkeling, sewa alat dan kapal, dokumentasi dalam bentuk soft file, makan siang dan snack, pemandu, serta asuransi. Khusus untuk asuransi, hanya ada beberapa operator yang memasukkan fasilitas ini ke dalam harga paket wisata Karimunjawa 3 hari 2 malam. Mengingat kegiatan berwisata di pantai dan laut termasuk berisiko tinggi, ada baiknya kamu menanyakan asuransi ke penyedia layanan wisata, ya?

Paket Wisata Karimunjawa Terbaik

Kalian pasti bertanya-tanya, sebenarnya paket yang mana yang memiliki harga paket wisata Karimunjawa 3 hari 2 malam terbaik? Jawabannya, paket terbaik di Karimunjawa adalah paket dengan harga yang sesuai dengan kantong kalian. Harga paket wisata biasanya dipengaruhi oleh pilihan kelas kapal, pilihan penginapan, pilihan paket wisata, dan yang paling penting, pemilihan waktu ideal ke Karimunjawa. Pada bulan-bulan terbaik seperti Maret-April dan Oktober-November, harga hotel pasti melangit karena okupansi juga meningkat.

Artikel Terkait  5 Petunjuk Investasi di Koperasi Simpan Pinjam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.